Pengurus PMI Kecamatan Se-Kabupaten Banyumas Dibekali Ilmu Pertolongan Pertama
Baturraden, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyumas memberikan pembinaan kepada PMI Kecamatan Se-Kabupaten Banyumas, Sabtu, 29 Juni 2024.
Acara tersebut dilaksanakan di balai diklat Kabupaten Banyumas yang terletak di Baturraden. Pembinaan Pengurus PMI Kecamatan bertujuan untuk mempererat talisilaturahmi antar pengurus PMI Kecamatan dan Kabupaten serta memberikan ilmu pengetahuan tentang pertolongan pertama.
“Tidak hanya untuk ajang silaturahmi antar pengurus PMI saja, kegiatan ini bertujuan untuk membekali pengurus PMI Kecamatan ilmu pertolongan pertama, kebencanan dan kehumasan. Seyogyanya mereka sebagai orang-orang PMI apabila menemui kejadian yang tidak diinginkan di jalan (kecelakaan) dapat memberikan pertolongan pertama.” Ujar Kamali, Pengurus PMI Kabupaten Banyumas Bidang Organisasi.
Kegiatan semacam ini pernah dilakukan di tahun sebelumnya, namun belum secara menyeluruh. Di tahun ini PMI Kabupaten Banyumas menyelesaikanya dengan memberikan kegiatan serupa kepada pengurus PMI Kecamatan yang belum mengikuti di tahun sebelumnya.
Jika di tahun sebelunya hanya materi pertolongan pertama dan kebencanaan, di tahun ini ditambah dengan materi kehumasan agar PMI kecamatan dapat memberikan informasi secara baik, tepat dan cepat.
Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan PMI Kecamatan dapat menjadi tangan Panjang PMI dalam memberikan pelayanan terutama pelaporan atau pusat informasi kebencanaan secara update khususnya diwilayah masing-masing.